Assalamualaikum Wr. Wb

SELAMAT DATANG

ADNIN JAMILAH

I come just to be me, not to prove anything. Saya pernah jatuh, saya pernah berlari terlalu kencang, saya pernah merangkak, saya pernah terbangun lagi, saya pernah marah, saya pernah sedih, saya pernah menyesal, saya pernah merasa "buta", saya pernah merasa "tuli", namun saya yakin bahwa DIA tidak akan pernah meninggalkan saya







Sabtu, 08 Mei 2010

seberapa kali air mata ku jatuh untuk menangisi kisah cinta ini,toh pada akhirnya akan sama saja,tak akan ada akhir yang bahagia dalam sebuah kisah yang pincang karena ke egoisan seseorang. Aku ingin sekali berteriak memakinya hingga rasa ini hilang dalam setiap sendiku.

Aku juga ingin memulai perasaan baruku tapi apalah artinya kalau aku cuma bicara tanpa memulainya,tapi masih duduk termenung mengingat kisahnya dan kisahku.Sungguh sungguh tak seperti lusy yang di kenal oleh orang orang dulu,hingga sekarang telah menjadi lusi yang terpuruk hati dan perasaanya oleh cinta laki laki yang jelas jelas di depan mata tak akan ada untuknya.Aku pun tak pernah membayangkan bahwa kisah ini akan menjadi seperti ini jadinya,baginya inilah kisah roman picisan yang ke sekian dalam hidupnya,tapi kenapa kisah ini sangat merenggut perasaanku,hingga selalu membuat dahiku mengkerut dan meneteskan air mata,Sebenarnya apa?aku sudah tahu jelas bahwa kelak dia akan bersama orlin,tapi aku amsih saja membohongi kenyataan itu dengan selalu ingin bersamanya dalam dunia maya.

Kapan perasaan ini hilang,hingga yang aku rasakan akan biasa saja,seperti layaknya seorang perempuan yang sangat mencintai seorang laki laki tapi tak bisa mendapatkannya.Itulah yang harus aku ingat sekarang agar aku bisa melewati semuanya dengan biasa.Sebenarnya mungkin diya tertawa bila aku bilang kisah cinta,karena kini pun aku tahu bahwa aku hanyalah wanita biasa di matanya,wanita yang hanya singgah dalam pangkuan hidupnya.Padahal aku merasa sudah seperti wanita yang tak punya harga diri,hingga setiap saat aku selalu merengek untuk bilang bahwa aku sangat sangat mencintanya,padahal aku juga tahu diya di sana sedang bersama wanita yang lain yang sangat di cintainya.Betapa malunya aku,bila aku masih merasa tak ingin melepasnya,tak ingin diya pergi dari kehidupanku,tak ingin semuanya berakhir,kenapa aku masih berfikir seperti itu?jelas jelas tak sedikitpun diya ingin mengerti perasaanku ini.Yang diya tahu,aku mencintainya,dan diya sudah bersamaku sekarang.Diya tak tahu bahwa aku juga punya perasaan yang sangat sakit bila di khianati,sangat sedih bila di bohongi,dan sangat hancur bila di tinggalkan.

jawabannya pun hanya cukup dengan"qt jalani dulu",betapa ingin sadarnya diriku,melihat jawaban itu.Jawaban yang sangat tidak ingin aku mengerti artinya,tapi sayang aku begitu mengerti akan arti jawaban itu,sungguh sangat menyakitkan untuk mengerti.

Kini semuanya akan berbeda,aku ingin sekali berusaha.menahan perasaan yang ada,karena diya juga tak menerimanya.Maka kelak bila kau sudah benar benar merasa bahwa aku memang ada,itulah di saat aku benar benar kehilangan mu dari hidupku untuk selamanya.

Mungkin tak bermakna dalam hidupmu.tapi mencintaimu adalah hal terindah dalam hidupku.itu bagiku,aku tak menuntutmu untuk mengerti karena jawaban yang aku butuhkan darimu.

Kini aku sudah paham,benar benar paham atas jawaban mu sekarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar